Konstruktif News
Selasa, 4 November 2025
No Result
View All Result
  • News
    • Peristiwa
    • Nasional
    • Internasional
  • Regional/Daerah
    • Medan
    • Pematangsiantar
    • Simalungun
  • Hiburan
  • Opini
  • Pendidikan
  • Profil
  • Sehat
  • Seremoni
  • Video
  • Viral
Konstruktif News
No Result
View All Result
Konstruktif News
No Result
View All Result
  • News
  • Peristiwa
  • Regional/Daerah
  • Nasional
  • Dunia
  • Hiburan
  • Opini
  • Pendidikan
  • Video
  • Viral
Home Regional/Daerah

Jemaat dan Puluhan Organisasi Masyarakat Sipil Tolak Rencana Relokasi Gereja HKBP oleh PT DPM

adminkonstruktif Penulis: adminkonstruktif
11 Desember 2020 | 13:34 WIB
Rubrik: Regional/Daerah
0

 

Sidikalang | Konstruktif.id

Perusahaan tambang PT Dairi Prima Mineral (PT PDM) berencana merelokasi gereja Huria Kristen Batak Protestan (HKBP) Sikhem Sopokomil, Desa Longkotan, Kabupaten Dairi, Sumut.

Relokasi gereja tersebut berkaitan dengan rencana pembangunan tailing storage facility (TSF) atau lokasi pembuangan limbah PT DPM.

Reaksi penolakan datang dari warga jemaat HKBP, dan berbagai organisasi masyarakat sipil, antara lain Yayasan Diakonia Pelangi Kasih (YPDK), Jaringan Kerja Lembaga Pelayanan Kristen di Indonesia (JKLPK), Yayasan GMIM Azr Wenas, Tomohon, Sulut, Lembaga Kepak Sejahtera, Jakarta, JKLPK Region NTT, Pondok Pergerakan NTT, Bakumsu, Sumut, KSPPM, Pengmas GKPPD, Sumut, YAPIDI, Sumut, Yayasan Ate Keleng GBKP, Sumut, dll.

Diakones Sarah Naibaho dari YPDK menyebut, rencana relokasi HKBP Sikhem Sopokomil ini kembali mencuat seiring keluarnya izin operasi produksi PT DPM milik NFC China dan Bumi Resources (Bakrie Group) oleh Kementerian ESDM pada awal 2018.
“Relokasi HKBP Sikhem untuk pembangunan tailing storage facility (TSF) atau lokasi pembuangan limbah perusahaan,” kata dia, Jumat (11/12).

Dikatakan, sebelumnya PT DPM mengajukan TSF di kawasan hutan lindung melalui skema Izin Pinjam Pakai Kawasan Hutan Lindung atau IPPKHL.

Namun, rencana ini ditolak oleh Kementerian Kehutanan dengan alasan dapat berdampak negatif bagi keberadaan flora dan fauna di kawasan hutan.

Dalam addendum Andal, RKL, RPL PT DPM tahun 2019, perusahaan ini berencana membangun TSF dan infrastruktur pendukungnya dengan luasan 24,13 hektare.

“Itu artinya gedung gereja yang selama ini menjadi tempat ibadah akan diubah menjadi lokasi tempat pembuangan limbah beracun PT DPM,” katanya.

Dia menyebutkan, sebelumnya Pimpinan HKBP telah mengeluarkan surat nomor: 40/004/II/2012 perihal bahwa Pimpinan HKBP tidak memberikan izin atas rencana relokasi gereja HKBP untuk kepentingan perusahaan.

Kantor Pusat HKBP menegaskan bahwa aset dan harta HKBP, baik di jemaat, resort, maupun distrik adalah milik HKBP.

Oleh karena itu, rencana tukar guling harus sepengetahuan dan persetujuan Kantor Pusat HKBP.

Namun, PT DPM disebut tetap meneruskan perencanaannya untuk merelokasi gereja. Meski ada penolakan dari warga sekitar yang tidak menginginkan relokasi gereja.

Sarah mengungkap, sejak awal kehadiran PT DPM mendapatkan penolakan dari masyarakat karena keberadaannya berpotensi merusak lingkungan, dan mencerabut sumber penghidupan masyarakat yang pada umumnya bertani dan berkebun.

Dalam surat penolakan puluhan lembaga terhadap upaya relokasi gereja HKBP Sikhem, juga diungkap hasil kajian ahli Richard Meehan dari Amerika Serikat, yang dikenal sebagai konsultan yang merancang dan membangun proyek-proyek bendungan di beberapa perusahaan tambang di dunia.

Richard mengatakan, tambang Dairi yang diusulkan terletak di area dengan risiko tertinggi di dunia.

“Sulit untuk tidak saya simpulkan bahwa dalam kurun beberapa dekade saja setelah penutupan endapan, akan terjadi kerusakan mendadak yang dipicu oleh gempa bumi, dengan efek kebocoran yang membawa bencana yang mengalirkan gelombang lumpur cair ke arah hilir menuju utara,” kata Richard.

Penolakan terhadap rencana relokasi harus dilihat dalam kerangka perjuangan untuk mempertahankan ruang hidup masyarakat dan kelestarian lingkungan alam sekitar.

Sekaitan itu, dalam surat penolakan, warga dan puluhan lembaga meminta Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan untuk meninjau ulang rencana pembangunan TSF di sekitar gereja HKBP Sikhem, dan menolak relokasi gereja HKBP Sikhem di kawasan area penggunaan lain (APL).

Meminta kepada Pemerintah Provinsi Sumatera Utara dan Kabupaten Dairi untuk menolak rencana relokasi rumah ibadah menjadi tempat pembuangan limbah perusahaan.

Kemudian meminta Kantor Pusat HKBP untuk tetap berkomitmen menolak rencana relokasi yang sedang diusahakan oleh PT DPM sebagaimana telah ditegaskan dalam surat nomor: 40/004/II/2012 tanggal 2 Februari 2012 perihal Tanggapan atas Rencana Tukar Guling Lahan dan bangunan Gereja HKBP Sikhem.

Mereka sudah mendapatkan Izin Pinjam Pakai Hutan Lindung dari Menteri Kehutanan lewat Surat Keputusan (SK) No. 387/MENHUT/2012 tentang Izin Pinjam Pakai Hutan Lindung seluas 53,11 hektare.
Ketua Umum Persatuan Gereja-gereja di Indonesia (PGI) Pdt Gomar Gultom, menyebut sejak semula PGI sudah merekomendasi pemerintah setempat menolak kehadiran PT DPM.

“Beberapa tahun lalu PGI sudah meminta Bupati Dairi menolak kehadiran DPM dengan memperhatikan pengaduan-pengaduan masyarakat dan demi penyelamatan lingkungan sekitar,” katanya. (Poltak Simanjuntak).

ShareTweetSendShareSharePin

Baca Juga

Pematangsiantar

Polsek Siantar Barat Monitoring Registrasi Pendataan Penempatan Pedagang Gedung 4 Pasar Horas

Penulis: Konstruktif.id
3 November 2025 | 18:55 WIB

Pematangsiantar - Konstruktif.id | Polsek Siantar Barat Polres Pematangsiantar melalui Kasub sektor Aiptu Edi Syahputra SH melaksanakan Monitoring kegiatan registrasi...

Read moreDetails
Pematangsiantar

Bhabinkamtibmas Polsek Siantar Timur Monitoring Pendistribusian MBG di SMP Negeri 1

Penulis: Konstruktif.id
3 November 2025 | 18:51 WIB

Pematangsiantar - Konstruktif.id | Polsek Siantar Timur Polres Pematangsiantar melalui Bhabinkamtibmas Kelurahan Pardomuan AIPDA Hardi N. Silalahi bersama Perwira pengawas...

Read moreDetails
Pematangsiantar

Pastikan Situasi Kamtibmas Aman dan Kondusif, Timsus Dayok Mirah Polres Pematangsiantar Patroli Hingga Subuh

Penulis: Konstruktif.id
3 November 2025 | 18:48 WIB

Pematangsiantar - Konstruktif.id | Tim khusus (Timsus) Dayok Mirah Polres Pematangsiantar melaksanakan patroli hingga subuh yang dimulai pada hari Minggu...

Read moreDetails
Pematangsiantar

Sampaikan Pesan Kamtibmas Kasat Samapta Polres Pematangsiantar Pembina Upacara di SMAN 3

Penulis: Konstruktif.id
3 November 2025 | 18:44 WIB

Pematangsiantar - Konstruktif.id | Kepala satuan (Kasat) Samapta Polres Pematangsiantar AKP Mariduk Tambunan SH. MH hadir menjadi pembina upacara di...

Read moreDetails
Pematangsiantar

Polres Pematangsiantar Hadiri Penutupan Turnamen Bola Voli Antar Pelajar HUT ke 80 Korps Brimob Polri Tahun 2025

Penulis: Konstruktif.id
3 November 2025 | 18:40 WIB

Pematangsiantar - Konstruktif.id | Kapolres Pematangsiantar AKBP Sah Udur T.M. Sitinjak SH. SIK. MH diwakili Kasubagbinops IPTU Mianto menghadiri penutupan...

Read moreDetails
Pematangsiantar

Polres Pematangsiantar Sambut Siswa Latja SPN Hinai Polda Sumut 

Penulis: Konstruktif.id
3 November 2025 | 18:36 WIB

Pematangsiantar - Konstruktif.id | Mewakili Kapolres Pemarangaiantar Kabag SDM AKP Maralidang Harahap Sambut Dan pimpin apel konsolidasi ketibaan siswa Latihan...

Read moreDetails

Berita Terkini

Pematangsiantar

Polsek Siantar Barat Monitoring Registrasi Pendataan Penempatan Pedagang Gedung 4 Pasar Horas

3 November 2025 | 18:55 WIB
Pematangsiantar

Bhabinkamtibmas Polsek Siantar Timur Monitoring Pendistribusian MBG di SMP Negeri 1

3 November 2025 | 18:51 WIB
Pematangsiantar

Pastikan Situasi Kamtibmas Aman dan Kondusif, Timsus Dayok Mirah Polres Pematangsiantar Patroli Hingga Subuh

3 November 2025 | 18:48 WIB
Pematangsiantar

Sampaikan Pesan Kamtibmas Kasat Samapta Polres Pematangsiantar Pembina Upacara di SMAN 3

3 November 2025 | 18:44 WIB
Pematangsiantar

Polres Pematangsiantar Hadiri Penutupan Turnamen Bola Voli Antar Pelajar HUT ke 80 Korps Brimob Polri Tahun 2025

3 November 2025 | 18:40 WIB
Pematangsiantar

Polres Pematangsiantar Sambut Siswa Latja SPN Hinai Polda Sumut 

3 November 2025 | 18:36 WIB
Pematangsiantar

Polres Pematangsiantar Tidak Temukan Perjudian di Jalan Tekukur

2 November 2025 | 23:50 WIB
Pematangsiantar

Pria Asal Simalungun Diamanakan Polres Pematangsiantar Di Hotel,Miliki Sabu 4,47 Gram

2 November 2025 | 23:47 WIB
Pematangsiantar

Proses perobohan Gedung IV Pasar Horas Hari ke 22 Memasuki Pembongkaran 61 Pondasi

2 November 2025 | 23:43 WIB
Pematangsiantar

Sat Resnarkoba Polres Pematangsiantar Tangkap Dua Orang Pemilik Sabu 3,20 Gram di Jalan Sisingamangaraja

2 November 2025 | 23:34 WIB
Pematangsiantar

Bhabinkamtibmas Polsek Siantar Marihat Sambangi Warga Binaan di Perladangan Jagung

2 November 2025 | 23:29 WIB
Pematangsiantar

Timsus Dayok Mirah Polres Pematangsiantar Patroli Malam Hari, Ciptakan Rasa Aman Kepada Masyarakat

2 November 2025 | 23:24 WIB
  • Redaksi
  • Pedoman
  • Policy
  • Terms

© 2020-2024 Konstruktif ID

rotasi barak berita hari ini danau toba

No Result
View All Result
  • News
    • Peristiwa
    • Nasional
    • Internasional
  • Regional/Daerah
    • Medan
    • Pematangsiantar
    • Simalungun
  • Hiburan
  • Opini
  • Pendidikan
  • Profil
  • Sehat
  • Seremoni
  • Video
  • Viral

© 2020-2024 Konstruktif ID

rotasi barak berita hari ini danau toba