Dairi, Konstruktif
Dua orang warga Desa Pananggangan Kecamatan Naunggolan Kabupaten Samosir, tewas ditabrak mobil pribadi di Desa Soban Kecamatan Siempat Nempu Kabupaten Dairi Sumatera Utara, Jumat (5/8/22). Sementara, satu orang lagi kritis akibat insiden tersebut. Kedua korban yang meninggal yakni, Demina Sinaga (43) dan Nency Yenny Sinaga (33). Sementara yang kritis yakni, Ruti Sinaga (58). Kedua korban yang meninggal dunia dievakuasi ke kamar mayat RSUD Sidikalang, dan korban kritis sedang menjalani perawatan.
Harris Simamora yang juga rombongan keluarga pesta duka dari Samosir ketika ditemui saat menemani keluarga korban di RSUD Sidikalang, Jumat (5/8/22) mengatakan, ketiga orang korban berjenis kelamin perempuan. Diterangkannya, peristiwa mengerikan hingga menelan dua orang korban jiwa dan satu kritis, tepat di lokasi pesta duka.
Sekira pukul 03.00 WIB, rombongan pesta duka berangkat dari Kabupaten Samosir dan tiba lokasi kejadian di Desa Soban Kabupaten Dairi, hendak melayat dan mengikuti acara adat Sari Matua. Sesampainya di lokasi, rombongan singgah di rumah keluarga, lalu ketiga korban langsung duduk di warung tenda di lokasi acara adat Sari Matua persis di pinggir jalan aspal Soban-Tigalingga.
Tiba-tiba, mobil mini bus pribadi warna hitam merek Glory produk China datang melaju kencang, melompat dan menabrak warung tenda tempat ketiga korban yang sedang duduk dan serapan mie gomak.
“Akibatnya, dua orang meninggal dunia dan satu orang kritis,” kata Harris dengan nada sedih.
Pihak Satlantas Polres Dairi Iptu WTP Sinaga menbenarkan kejadian itu, dan mengatakan sedang melakukan olah TKP di Desa Soban Kecamatan Siempat Nempu Dairi. (Singli Siregar)