Tebingtingg | Konstruktif.id – Walikota Tebingtinggi, H Umar Zunaidi Hasibuan, mengunjungi sejumlah pelaku Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM), di Tebingtinggi. Jumat (10/7/2020).
Walikota melihat dari dekat geliat pelaku UMKM seperti di Kecamatan Rambutan dan Padang Hulu untuk melihat budidaya jamur di Kelurahan Mekar Sentosa dan pengolahan produk makanan berbahan tempe dan pisang kepok oleh Kelompok Tani Intan, Kelurahan Padang Merbau, Kecamatan Padang Hulu.
Saat kunjungan itu walikota menyebutkan bahwa di era New Normal Pandemi Covid saat ini harus dipersiapkan segala sesuatu agar jaring pengaman ekonomi tidak terputus atau terkendala terutama kepada UMKM.
Saat kunjungan di Kelurahan Mekar Sentosa Kecamatan Rambutan, Walikota menemui Majid yang bekerja sebagai pembudidayaan jamur dan membina plasma-plasma petani jamur.
Sementara di Kampung Padang Merbau, Kelurahan Padang Merbau, Kecamatan Padang Hulu, walikota menemui kelompok klaster agro wisata dan kelompok Tani Intan untuk membantu mereka dalam marketing serta membantu usaha peningkatan produktivitas UMKM yang dikelola yakni di bidang pengolahan pisang kepok dan tempe serta produk makanan lainnya
Salah satu pengusaha kelompok Tani Intan, Budiarti, mengatakan usaha UMKM bidang makanan sudah dilakukankannya selama 4 tahun. Katanya, saat ini dirinya sudah mempekerjakan 8 orang pekerja. Produk makanan yang dihasilkan dipasarkan ke Aceh, Medan dan Kota Tebingtinggi dengan omzet ratusan kilo per minggunya. (Samsudin/k2)